Teknik Komputer dan Jaringan, Lapangan Kerja Terbuka Lebar

1537 0
Teknik Komputer dan Jaringan, Lapangan Kerja Terbuka Lebar

Perkembangan teknologi dewasa ini sangat pesat sehingga prospek lapangan kerja jurusan teknik komputer dan jaringan (TKJ) semakin terbuka lebar. Oleh karena itu jurusan pendidikan teknik ini punya peminat yang cukup tinggi. Harapannya, siswa yang belajar di jurusan tersebut dapat langsung terjun di dunia profesional.

Perlu diketahui, jurusan TKJ di Indonesia tersedia di sekolah kejuruan tingkat atas. Di tingkat ini siswa akan mendapat pengetahuan baik yang berkaitan dengan teori maupun praktik tentang komputer maupun jaringan.

Prospek Kerja Teknik Komputer dan Jaringan

Di jurusan TKJ, siswa akan fokus belajar bidang komputer jaringan. Beberapa hal yang dipelajari di jurusan TKJ misalnya komputer dan jaringan dasar, sistem komputer, pemograman dasar, dasar desain grafis, teknologi jaringan berbasis luas, dan masih banyak lagi.

Saat ini mulai muncul profesi atau lowongan untuk lulusan TKJ. Berikut ini beberapa pekerjaan yang bisa diisi oleh lulusan TKJ.

  • Teknisi Komputer

Profesi ini masih menjanjikan profit yang menjanjikan. Pasalnya, perkembangan komputer yang terus maju membutuhkan teknisi yang juga mengerti teknologi. Profesi ini tidak bisa dilakukan oleh orang tanpa pengetahuan tentang TKJ. Untuk melakoni profesi ini, lulusan TKJ disarankan untuk memahami software maupun hardware.

  • Teknisi Jaringan

Profesi ini fokus ke sistem atau perangkat komputer sehingga harus tahu operating system yang ada di komputer. Selain itu, teknisi jaringan juga harus mampu membuat jaringan mencakup perakitan kabel khususnya LAN. Pelaku profesi ini juga harus tahu jenis-jenis jaringan komputer.

  • Administrasi Server

Lulusan TKJ tentu tak asing dengan istilah administrasi server. Profesi ini punya tanggung jawab untuk mengontrol, mengelola, hingga mengamankan akses jaringan dan sumber daya pada komputer server.

  • Programer

Lulusan TKJ juga tidak asing dengan profesi programer. Sampai saat ini kebutuhan programer di Indonesia masih cukup tinggi. Bahkan gaji yang ditawarkan untuk programer juga besar sehingga banyak lulusan TKJ berminat jadi programer.

  • Web Dev

Website developer adalah profesi yang membantu memenuhi kebutuhan website. Lulusan TKJ yang menjadi web dev harus mampu merancang sebuah website dari awal hingga akhir. Kebutuhan web dev juga masih sangat tinggi terutama di bidang digital.

  • Konsultan IT

Saat ini banyak perusahaan yang mulai menerapkan teknologi komputer. Hal itu dilakukan untuk memudahkan pekerjaan sehingga hasil pekerjaan lebih akurat. Biasanya konsultan IT akan membantu menyediakan perancangan teknis sistem komputer.

  • Technopreneur

Technopreneur adalah pengusaha yang fokus di bidang teknologi. Seorang technopreneur bisa menyediakan jasa atau produk yang berkaitan dengan komputer. Beberapa tokoh technopreneur yang terbukti sukses misalnya Mark Zukerberg, Bill Gates, dan sebagainya.

Itulah informasi terkait prospek kerja teknik komputer dan jaringan. Kunjungi Frozenheads.net untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.